Satlak SDA Kemayoran Bersihkan Sedimen Saluran Air Jalan Taruna V
access_time Senin, 28 September 2020 13:42 WIB
remove_red_eye 2129
person Reporter : Adriana Megawati
person Editor : Rio Sandiputra
Satlak Sumber Daya Air
(SDA) Kecamatan Kemayoran, Jakarta Pusat melakukan pengangkatan sedimen di saluran air Jalan Taruna V, RW 03, Kelurahan Serdang, Senin (28/9).Saat ini sudah 350 meter sendimen lumpur yang kita keruk
Kasatpel SDA Kecamatan Kemayoran, Supriyadi mengatakan, sedimen yang ada di saluran air tersebut berupa endapan sampah dan juga lumpur. Panjang saluran yang dibersihkan yakni 550 meter.
Plh Sekda Tinjau Giat Gerebek Lumpur di Jakarta Barat"Saat ini sudah 350 meter sendimen lumpur yang kita keruk. Lebar saluran sendiri ada 60 sentimeter dengan tinggi 70 sentimeter dan ketebalan sendimen lumpurnya 30 sentimeter," kata Supriyadi.
Ia melanjutkan, dalam sehari terdapat 120 karung berisi sedimen berhasil diangkat. "Setelah kering, satgas SDA dengan truk KDO SDA lalu dibuang ke PLTU Ancol Jakarta Utara. Prediksi pengurasan saluran rampung akhir bulan Oktober nanti," tandasnya.